Pelatihan Operator Promoter Kapolri Polres Abdya

SI_20160913_223435.jpg

Made with Square InstaPic

tribratanewspolresabdya.com –  Kabag Ops Polres Abdya AKP Awang Bayu Marantika, SH didampingi Kasubbag Humas Iptu Mardiansyah, dan KA SPKT Ipda Irfan membuka kegiatan Pelatihan Operator Aplikasi Sistem Pelaporan Online Program Prioritas Kapolri “Promoter”, Selasa (08/09/16).

Pelatihan Operator yang dilaksanakan diaula Mapolres Abdya ini dimaksud agar seluruh anggota yang menjadi operator Promoter bisa mengoperasikan aplikasi dengan baik. Seluruh kegiatan kepolisian yang berkaitan dengan Program Prioritas Kapolri “Promoter” (Profesional, Modern, Terpercaya), harus dilaporkan pelaksanannya.Tujuan pelaporan sebagai bahan analisa dan evaluasi pimpinan Polri terhadap pelaksanaan tugas dari masing-masing fungsi. Selain itu, juga untuk mengetahui kendala yang dihadapi dan dicari solusi terbaik, sehingga kedepan kinerja akan meningkat.

photogrid_1473780682723

Materi pelatihan yaitu tentang tata cara pengisian laporan melalui aplikasi online yang beralamat promoter.polri.go.id dimana Masing-masing operator akan diberikan username dan password, selanjutnya mengisi form laporan disertai dengan dokumen pendukung. Dokumen pendukung dapat berupa Surat Perintah (Sprin) dan foto kegiatan. Operator mengisi laporan secara berkala. Jika menemui kesulitan, agar segera berkoordinasi dengan tim dari di Biro Operasi Polda Aceh.

Adapun Program Prioritas Kapolri “Promoter” terdiri dari sebelas point yaitu: 1). Pemantapan reformasi internal Polri; 2). Peningkatan pelayanan publik yang lebih mudah bagi masyarakat dan berbasis teknologi informasi; 3). Penanganan kelompok radikal pro kekerasan dan intoleransi yang lebih optimal; 4). Peningkatan profesionalisme Polri menuju keunggulan; 5). Peningkatan kesejahteraan personel Polri; 6). Penataan kelembagaan dan pemenuhan proporsionalitas anggaran serta kebutuhan minimal sarpras; 7). Penguatan harkamtibmas (pemeliharaan kemanan & ketertiban masyarakat); 8). Pembangunan kesadaran dan partisipasi masyarakat terhadap kamtibmas; 9). Penegakan hukum yang lebih profesional & berkeadilan; 10). Penguatan pengawasan;11).quick wins polri.

“Saya harap untuk seluruh operator Polres Abdya bekerja dengan baik, dan laporannya agar selalu dikirim, semoga dengan pelatihan ini seluruh operator bisa mengerti dengan apa yang telah dijelaskan” ujar AKP Awang.

Comments

comments

Bantu Polisi sharekan berita ini

Tweet
PinIt

2 thoughts on “Pelatihan Operator Promoter Kapolri Polres Abdya”

  1. DARWIS berkata:

    MOHON IZIN….. SENIOR…
    CARA MEMASUKAN DOCUMENTASI PADA LAPORAN PROMOTER???
    BERI PENJELASAN….

    1. admin berkata:

      dikecilin dulu ukuran MB potonya menjadi KB

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Top