tribratanewapolresabdya.com – Tim Satgas Pangan Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) yang terdiri dari Dinas Perindustrian, perdagangan dan koperasi (Disperindagkop) beserta Personel Polres Abdya menggelar sidak pemantauan harga kebutuhan pokok menjelang bulan suci ramadhan. Jum’at (26/05/17) sekira pukul 10.04 Wib.
Kadis Disperindagkop Plt. H. Nazli. Sos memimpin langsung kegiatan tersebut dan didampingi oleh Kabag Ops, AKP Awang Bayu Marantika, Kasat & KBO Reskrim AKP Misyanto, SH & Ipda Mahdian Siregar, Kasat Sabhara AKP Syamsaidi, Kasat Binmas Iptu Jon Darwin, Kapolsek Blangpidie Iptu Karnofi, Kabid Dagang Rosnidar, Kabid Penyuluh Pertanian dan Pangan Bachtiar, S.Hut, dan personil Polres Abdya yang berjumlah +- 17 orang.
Dari hasil pemantauan perkembangan harga bahan pokok masih stabil belum ada ditemukan harga sembako dan sayur mayur yang mengalami kenaikan harga yang signifikan dikabupaten Aceh Barat Daya.
Kabag Ops mengatakan “sejumlah harga bahan kebutuhan masih normal/stabil, pasokan juga aman. Misalnya bawang putih, bawang merah, cabai, gula dan sejumlah bahan pokok lainya”, ujar AKP Awang Bayu.
Kemudian Sidak dilanjutkan ke gudang Sub Drive Bulog Blangpidie yang berlokasi didesa Pulau Kayu Kecamatan Susoh, disana persediaan sembako cukup aman dengan keterangan untuk stok beras ada 1.000 ribu ton dan untuk gula ada 90.00 ton. Selanjutnya Tim Satgas juga mengecek harga daging sapi dan kerbau dititik lokasi Rumah Pemotongan Hewan didaesa Seunaloh, Kecamatan Blangpidie.
“ditemukan harga daging sapi/kerbau bervariasi mulai dari Rp. 160.000 – 180.000/kg dan diperkirakan harga daging tersebut akan mengalami penurunan mengingat daya beli masyarakat sudah mulai berkurang menjelang siang hari ini”, jelas Kasat Reskrim AKP Misyanto.
Comments
comments